TAFSIR-MIMPI.COM – Air biasanya melambangkan penyucian, perubahan, hidup baru, dan pembaharuan yang signifikan. Air dalam mimpi berhubungan dengan keadaan emosi, baik emosi yang disadari atau emosi yang terkubur yang mungkin tidak disadari. Mimpi dengan air di dalamnya menggambarkan keadaan emosi kita pada saat itu.
Arti mimpi tentang air bisa positif, bisa juga negatif tergantung pada beberapa pertimbangan.Bermimpi seakan-akan mencari air dan disiramkan kepada tanaman. Artinya, harta yang Anda sedekahkan akan diganti oleh Tuhan dengan jumlah berlipat ganda.Bermimpi mencari air dan mendapatkannya, namun kemudian ditumpahkan. Artinya, sedekah atau amal Anda akan sia-sia.
Bermimpi mencari air dari sumur lalu diberikan kepada orang lain untuk diminum. Artinya, Anda hidup dalam suatu cara penghidupan orang mulia dan termasyhur. Bermimpi mencari air dan disiramkan ke pohon-pohon kayu. Artinya, Anda akan mengasuh anak-anak terlantar (termasuk anak yatim piatu) bersama harta milik mereka.
Bermimpi mencari air untuk diberikan kepada orang yang haus. Artinya, Anda akan membantu orang lain berangkat haji. Bermimpi mencari air kemudian mendapatkannya, namun di dalamnya terdapat kotoran manusia (berak). Artinya, harta yang Anda miliki tidak semuanya halal.